Lokasi Baru Swalayan Kopma UGM di Era Normal Baru

Sejatinya perpindahan dan perubahan memang menjadi suatu hal yang pasti dari sekian ketidakpastian yang ada di dunia ini. Begitu juga yang dilakukan oleh Koperasi “Kopma UGM”. Koperasi “Kopma UGM” tepat pada tanggal 12 September 2020 melakukan perpindahan lokasi karena adanya relokasi dari pihak UGM sendiri. Lokasi bangunan Koperasi “Kopma UGM” sebelumnya akan direnovasi dan dibangun menjadi Pusat Kegiatan Mahasiswa dan Pusat Bisnis UGM. Keseluruhan unit Koperasi “Kopma UGM” berpindah, tidak terkecuali Swalayan Kopma UGM. Swalayan Kopma UGM berpindah dari lokasi awal di Bulaksumur H-7 dan H-8, Jalan Sendowo, Blimbing Sari, Sinduadi, Depok, Sleman, DIY, ke lokasi barunya yaitu di Ruko UGM No.5, Jalan Agro Selokan, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY.

Untuk tetap dapat beroperasi seperti biasa, Swalayan Kopma UGM melakukan mobilisasi ke lokasi yang baru. Lokasi baru yang ditempati Swalayan Kopma UGM hadir di tempat yang lebih nyaman dan terbilang strategis. Berada di jalan utama untuk menuju pintu masuk UGM, Swalayan Kopma UGM sekarang berdiri di atas bangunan dua lantai yang siap dikunjungi Kopmania. Kabar baiknya lagi kini Swalayan Kopma UGM menyediakan berbagai alat tulis kantor, produk skincare, dan kebutuhan rumah tangga yang dijamin makin lengkap. Untuk berbagai layanan Koperasi “Kopma UGM” lain seperti Warparpostel, Kios Isee Milk, dan Gamashirt, berpindah ke lokasi yang masih berdekatan. Lokasi tepatnya ada di Kios No. 1 UGM, Bulaksumur, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY.

Hal menarik dari perpindahan Swalayan Kopma UGM ini adalah lokasi barunya yang berada di kawasan lingkungan perumahan mahasiswa UGM. Jalan Agro sendiri juga menjadi akses utama untuk menuju pintu masuk UGM di sisi utara, sehingga Swalayan Kopma UGM sangat mudah dijumpai. Menjadi semakin dekat dengan mahasiswa UGM dan masyarakat di daerah Jalan Agro Selokan, Caturtunggal, menjadi nilai tambah untuk Swalayan Kopma UGM, guna menambah pelanggannya. Perpindahan swalayan dan keseluruhan unit Koperasi “Kopma UGM” mempengaruhi kebaruan yang ingin ditunjukkan Koperasi “Kopma UGM” kepada Kopmania. Harapannya dengan perpindahan lokasi ini tidak akan membuat Kopmania kebingungan, dan tetap setia berkunjung ke Koperasi “Kopma UGM”.

Perpindahan lokasi swalayan dan keseluruhan unit Koperasi “Kopma UGM” terjadi di era normal baru yang saat ini tengah dijalani masyarakat. Untuk Kopmania yang sedang berada di Jogja jangan lupa untuk berkunjung ke Swalayan Kopma UGM di lokasi barunya untuk mencari berbagai kebutuhan harian, ya. Namun perlu diingat, di era normal baru ini ketika hendak berkunjung, Kopmania harus tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku di lokasi baru Koperasi “Kopma UGM”. Datang dan rasakan sensasi berbelanja dengan nyaman di Swalayan Kopma UGM. Untuk update informasi menarik lainnya Kopmania boleh kunjungi dan ikuti akun media sosial Swalayan Kopma UGM di Instagramnya yaitu @swalayankopmaugm.

 

(ayu pratiwi)

 

Leave a comment

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.