Laptri III

Yogyakarta-Pengawas Koperasi “Kopma UGM” telah menyelenggarakan Laporan Triwulan (Laptri) III pada Jum’at (30/10) bertempat di Ruang Anggota Koperasi “Kopma UGM”. Laptri III bertujuan untuk menyampaikan perkembangan organisasi, baik dari sisi manajmen maupun kepengawasan pada anggota.

Menurut Hatta Nur Rochim selaku anggota pengawas Koperasi “Kopma UGM”, “Pada triwulan tiga perkembangan organisasi Koperasi “Kopma UGM” sudah baik. Hampir di setiap bidang mengalami kemajuan yang cukup pesat. Rata-rata progam kerja di tiap bidang hampir terselesaikan seluruhnya.”

“Menurut saya kinerja pengawas dan kepengurusan sudah cukup baik namun terdapat beberapa hal yang perlu diperbaiki terutama untuk FAQ yang terdapat di website dan pengembangan aplikasi Aciko,” ujar Krisna Rahutama, salah satu anggota Koperasi “Kopma UGM” yang mengikuti Laptri III.