Koperasi “Kopma UGM”

45 posts

Delegasi Kopma UGM Sukses Berlaga pada Jamkopnas 2023

Jamkopnas (Jambore Koperasi Mahasiswa Nasional) merupakan salah satu kegiatan tahunan yang bergengsi pada kalangan Koperasi Mahasiswa. Jamkopnas menjadi event yang selalu dinanti-nanti setiap tahunnya oleh Kopma se-Nasional. Pada tahun ini, dibawah naungan Forum Komunikasi Koperasi Mahasiswa Indonesia (FKKMI), Jamkopnas tahun 2023 dilaksanakan di Kota Bandar Lampung. Kegiatan yang diselenggarakan di Koperasi Mahasiswa Universitas Lampung ini digelar selama 3 hari mulai dari tanggal 7 – 9 Agustus 2023 dengan tema tema “Empowering Youth Cooperatives for a Better Future”. Berbagai rangkaian agenda menarik telah sukses diselenggarakan mulai dari pembukaan, seminar, forum grup diskusi (FGD), lomba-lomba, field trip, hingga penutupan dan awarding. read more

Mencoba Belanja Bulanan di Swalayan Kopma UGM untuk Pertama Kalinya, Tapi Boleh Dicoba

Eh Kopmania udah tau belum ya? Swalayan Kopma Universitas Gadjah Mada (UGM) udah pindah ke Ruko UGM No.5, Jalan Agro Selokan, Caturtunggal, Depok, Sleman, sejak 12 September 2020 lho! Wah parah sih kalo nggak tahu! Eh tapi gapapa kok, buat yang belum tahu atau sudah jadi pelanggan tetap Swalayan Kopma, bisa simak tulisan ini untuk tahu ada apa saja di dalam Swalayan Kopma. Artikel ini juga akan bikin eksperimen dan ulasan sederhana soal Swalayan Kopma. read more

Sekelumit Kuliner Khas Yogyakarta

Setiap wilayah tentu memiliki keunikan dan kekhasannya masing-masing, tak terkecuali dengan kota yang mendapat julukan Kota Pelajar ini. Jika kota Madura terkenal dengan satenya, maka Yogyakarta terkenal dengan gudegnya. Jika Aceh terkenal dengan kopi gayonya, maka Yogyakarta terkenal dengan kopi arang yang diperdagangkan di sekita Stasiun Tugu, dan masih banyak lagi hal lainnya. Artikel kali ini akan membahas kekhasan kuliner yang menjadi ciri unik Kota Pelajar. read more

Dikmen 14

Yogyakarta – 14 April 2015, bidang Pengembangan Sumber Daya Anggota Koperasi “Kopma UGM” telah mengadakan Pendidikan Manajemen (Dikmen) yang ke-14 pada tanggal 11-12 April 2015 bertempat di Ruang Sidang Koperasi “Kopma UGM”. Acara ini diikuti oleh sepuluh anggota yang sebelumnya telah mengikuti pendidikan dasar perkoperasian (diksarkop) dan pendidikan keorganisasian (dikorg). read more

Dikorg 27

Yogyakarta- 7 April 2015, bidang Pengembangan Sumber Daya Anggota (PSDA) Koperasi “Kopma UGM” telah mengadakan acara pendidikan organisasi (dikorg) ke-27 pada tanggal 4—5 April 2015 di Gedung Youth Center Jombor, Sleman. Acara ini diikuti oleh delapan belas orang anggota yang sebelumnya sudah mengikuti pendidikan dasar (diksarkop). read more

Diskusi dan Pengenalan Pengelola GCK 2015/2016

Yogyakarta- 7 April 2015, Gerakan Cinta Koperasi (GCK) Koperasi “Kopma UGM” telah mengadakan acara diskusi dan launching kepengelolaan pada tanggal 3 April 2015 pukul 13.30—15.00 WIB di Ruang Sidang Koperasi “Kopma UGM”. Acara ini diikui oleh 25 orang yang terdiri dari perwakilan gugus komunitas, anggota GCK, kepengurusan-staf bidang humas dan gerakan, dan alumni GCK periode sebelumnya. read more

Pengajian Dosen Se-UGM

Yogyakarta – 1 April 2015, telah diadakan pengajian dosen se-Universitas Gadjah Mada di ruang sidang Fakultas Farmasi dengan tema “Memaknai Hikmah dalam Setiap Amal” dengan ustadz Didik Purwodarsono sebagai penceramah. Pengajian ini dihadiri oleh para dosen dari berbagai fakultas di UGM berjumlah sekitar 30 orang, perwakilan-perwakilan dari direktorat kemahasiswaan salah satunya adalah kepala direktorat kemahasiswaan itu sendiri yaitu Dr. Senawi M.P serta para mahasiswa UGM. read more